15 Rekomendasi Anime Fall 2020 Dari Refisiku Seru Bagian 1

Post a Comment

                              
Rekomendasi anime fall 2020 Refisiku

Hai Kamu,kali ini refisiku akan membahas menegani rekomendasi anime fall 2020.Kalau kamu suka anime,sepertinya kamu perlu melirik anime-anime yang rilis pada musim gugur 2020 ini.Kamu tertarik?Yu intip ulasan dibawah ini: 

1.Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteriru Darou ka III 

 

  Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteriru Darou ka III

                          

 Rilis:3 Oktober 2020 
Studio:J.C. Staff 
Jumlah Episode:- 
Genre:Action,Adventure,SuperPower,Comedy,Romance,Fantasy 

 Merupakan musim ketiga dari serial anime Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteru.Bell bertemu dengan sesosok monster berwujud gadis kecil.Dengan tubuh penuh luka gadis tersebut menangis dihadapanya.Melihat hal tersebut,bell memutuskan untuk menolongnya.

2.Munou no nana 

 Rilis:4 Oktober 2020 
 Studio:Bridge
 Jumlah Episode:- 
  Genre:psychologicial,thriller,supranatural,shounen 

Umat manusia berada dalam ancaman mahluk yang dikenal sebagai "Musuh kemanusiaan" .Untuk mengatasi hal itu,sebuah sekolah yang menampung remaja dengan kemampuan khusus telah dibentuk.Namun dari sekian banyak pengguna kemampuan tersebut,ada seorang siswa yang masuk hanya dengan mengandalkan kecerdasanya. 

3.Tonikaku Kawaii 

                  
Tonikaku kawaii

Rilis:3 Oktober 2020 
Studio:Seven Arcs 
 Jumlah Episode
 Genre:Comedy.Romance,Shounen 

Sepulangnya dari tempat ujian,Nasa Yuzaki bertemu dengan seorang gadis manis yang memikat hatinya.Terpesona dengan kecantikan gadis tersebut membuatnya hampir mati akibat kecelakaan.Tidak ingin meninggalkan kesempatan tesebut,walaupun dengan tubuh penuh luka ia mengungkapkan perasaannya pada gadis yang baru saja ia temui. Pengakuanya diterima tapi dengan satu syrat yaitu menikah. 

4.Maou-jou de Oyasumi 

  
                          
Maou-jou de Oyasumi
Rilis:6 Oktober 2020 
Studio:Doga Kobo 
Jumlah Episode:- 
Genre:Comedy,Supranatural,Magic,Fantasy 

Dahulu kala disaat manusia dan iblis hidup berdampingan, putri syalis dari kerajan manusia diculik oleh raja iblis.Namun ia tidak merasa cemas sedikitpun.Disaat yang lainnya sedang menyusun rencana penyelamatan,sang putri malah mencari cara agar dapat tidur dengan nyaman.Bahkan ia tidak ragu untuk berkeliling dan memakai benda-benda yang ada disekitarnya. 

5.Kami-tachi ni Hirowareta Otoko 

  
 
Kamitachi ni Hitowareta Otoko

Rilis:4 Oktober 2020
Studio:Maho Film 
Jumlah Episode:-
Genre:Adventure,Fantasy,Slice of Life 

Di usianya yang ke 39,Ryouma Takebayashi meninggal dalam tidurnya. Semasa hidupnya,kesialan demi kesialan selalu menjumpai dirinya. Prihatin dengan keadaanya,tiga dewa memberinya kesempatan untuk bereinkarnasi. Namun dengan syarat ia harus menjadi dirinya sendiri dan sebisa mungkin menikmati kehidupan barunya. Dengan demikian kehidupan baru didunia barunya pun dimulai. 

6.Majo no Tabitabi 

                  
Majo no tabitabi

Rilis:2 Oktober 2020 
Studio:C2S 
Jumlah Episode:-
Genre:Adventure,Fantasy 

Seorang penyihir bernama Elaina memulai perjalanannya melintasi dunia.Berbagai tempat ia singgahi.Serta bermacan orang pun ia jumpai.Dan disetiap perjalananya itu terdapat kisahnya masing-masing. 

7.100-man no Inocho no Ue no Ore wa Tatteiru 


                   100-man no Inocho no Ue no Ore wa Tatteiru                  


Rilis:Oktober 2020 
Studio:Toei Animation
Jumlah Episode:- 
Genre:Action,Adventure.Fantasy,Shounen 

Yuusuke Yotsuya,Iu Shindou,Kusue Hakozaki dipanggil ke dunia aneh yang dihuni oleh mahluk-mahluk mitologi.Tak lama seseorang yang mengaku sebagai game master memberikan sebuah misi.Masing-masing dari mereka mendapat sebuah peran,Shindou sebagai penyihir,Hakozaki sebagai petarung,sedangkan Yotsuya hanya menjadi seorang petani.Jika mereka gagal maka kehancuran tempat tinggal mereka tidak dapat dihindari 

8.Jujutsu Kaisen 

                
Jujutsu Kaisen
Rilis:Oktober 2020
Studio:MAPPA 
Jumlah Episode:- 
Genre:Action,Demons,Supranatural,Schoool,Shounen,Horor 

Yuuji Itadori merupakan siswa sekolah menengah yang unggul dalam kekuatan fisiknya. Setiap klub meminyanya untuk bergabung. Namun ia lebih memilih untuk bergabung dengan klub peneliti ilmu gaib.Suatu hari,klub menemukan sebuah benda yang memiliki segel kutukan. Tidak ada yang mengetahui betapa berbahayanya benda tersebut. Karena jika segel tersebut terlepas maka bencana besar akan terjadi. 

9.Assault Lily:Bouquet 

Rilis:2 Oktober 2020 
Studio:David Studio 
Jumlah Episode:- 
Genre:Action,Ecchi,Magic,Military,Sci-fi 

Manusia berada dalam ancaman dari mahluk misterius bernama Huge. Sebagai langkah antisipasi,umat manusia menciptakan sebuah senjata sihir bernama CHARM. CHARM sangat efektif ketika digunakan oleh gadis remaja. Demi menjaga keamanan bumi,sekumpulan gadis disebuah akademi militer memulai pelatihannya 

10.Kuma Kuma kuma Bear  


Kuma Kuma Kuma Bear      

Rilis:Oktober 2020 
Studio:EMT Squared 
Jumlah Episode:- 
Genre:Adventure,Comedy,Fantasy 

Yuna merupakan seorang gadis yang terobsesi dengan game VRMMO.Tidak ada yang ia pedulikan selain bermain game.Sampai suatu hari,tanpa alasan yang jelas ia harus terjebak didalam dunia game.Dengan menggunakan kostum beruang yang baru saja didapatkannya,ia memulai petualangannya.

 11.Ochikobore Fruit Tart! 


                      Ochikobore Fruit Tart             

Rilis:12 Oktober 2020 
Studio:Feel 
Jumlah Episode:- 
Genre:Music,Slice of Life 

Demi menjadi seorang idol Sakura ino memutuskan untuk tinggal di asrama nezumi.Namun karena hutang yang terlalu banyak membuat asrama tersebut terancam dihancurkan.Demi menyelamatkan tempat tersebut,ino bersama empat gadis asrama membentuk sebuh grup idol.Dengan begitu kegiatan idol merekapun dimulai 

12.Senyoku no Sigrdrifa  


                       Senyoku no Sigrdrifa         

  

Rilis:3 Oktober 2020 
Studio:A-1 Pictures 
Jumlah Episode:-
Genre:Action,Miitary 

 Beberapa Pilar muncul di permukaan bumi dan mengancam kehidupan disekitarnya.Demi melindung umat manusia.seseorang yang menyebut dirinya odin datang untuk membasmi pilar.Demi melindungi umat manusia,sekumpulan pilot dengan kekuatan khusus telah dikerahkan.Masing-masing dari mereka memiliki sebuah kekuatan.Dan mereka disebut Warkules. 

13.Maesetsu! 

 
                    Maesetsu!                   

  
Rilis:4 Oktober 2020 
Studio:Axsiz,Studio Gokumi 
Jumlah Episode:- 
Genre:Comedy,Slice of life 

Cerita berpusat pada empat gadis remaja yang bekerja keras untuk mencapai impiannya menjadi pelawak yang sukses.Karena Bagi mereka membuat orang lain tertawa bahagia akan membawa kebahagian juga pada mereka. 

Movie

 14. Burn The Whitch

           
Burn The Whitch

Rilis:2 Oktober 2020
Studio:Studio Colorido 
Genre:Action,Magic,Fantasy 

Di London,tercatat bahwa sebagian besar kematian disana disebabkan oleh naga.Hanya sebagian orang yang bisa melihat wujudnya.Salah satu diantaranya adalah Noel niihashi dan ninny spangcole.Mereka merupakan dua orang penyihir yang bekerja untuk Wing Bind.Tugas mereka adalah melindungi penduduk sekitar dari serangan naga. Anime ini sendriri merupakan adaptasi dari manga one shot karangan tite kubo yang merupakan pengarang dari serial terkenal Bleach. 

15.Kimi no kanata 


                                Kimi no kanata                 

 Rilis:27 November 2020 
Studio:Digital network animation 
Genre:Drama,Fantasy

 Setelah sekian lama berteman,mio mulai menyukai arata.Suatu hari ,sebuah perselisihan kecil membuat hubungan mereka merenggang.Setelah ketegangan mulai mereda,mio memutuskan untuk memperbaiki hubunganya.Namun ditengah perjalanan ia mengalami kecelakan.Dan saat sadar,ia sudah berada disebuah yang tempat misterius dan sangat asing baginya 


16.Kimetsu no yaiba:Mugen Ressha-hen


Kimetsu no yaiba:Mugen Ressha-hen


Rilis:16 Oktober 2020 
Studio:Ufotable 
Genre:Action,Supranatural,Demons,Historical,Shounen

Demi mengetahui pernapasan bara api.Tanjiro,nezuko.zenitsu,dan inosuke pergi menemui pilar api.Pertemuan mereka tidak berjalan lancar lantaran ancaman dari iblis berbahaya sedang mengincar mereka. 

Sekian ulasannya untuk kali ini.Terima sudah berkunjung.Nantikan ulasan dari refisiku selanjutnya.

Related Posts

Post a Comment