Mengejar Cinta Sampai Ke Dunia Paralel,Boku ga Aishita Subete no Kimi dan Kimi wo Aishita Hitori no Boku Diadaptasi Jadi Anime Movie

Post a Comment
Mengejar Cinta Sampai Dunia Paralel
Dua judul karya karangan Otono Yomoji bakal diangkat jadi anime.Hal ini disampaikan langsung oleh agensi penerbitan Hayakawa Publishing pada 9 september lalu.Dimana rencananya kedua judul ini akan di rilis pada awal tahun 2022 dalam bentuk movie.Boku ga Aishita Subete no Kimi dan Kimi wo Aishita Hitori no Boku merupakan novel Sci-fi-Romance yang mengambil tema Dunia Paralel.Di rilis bersamaan pada 23 Juni 2016.Kedua buku ini memiliki sudut penceritaan yang berbeda.Tapi masing-masing memiliki point penting untuk melengkapi satu sama lain.

Sinopsis Boku ga Aishita Subete no Kimi e 
Boku ga Aishita Subete no Kimi e 
Judul Alternetive: To All of You That I Loved (僕が愛したすべての君へ)
Genre: Romance, Sci-Fi

Berpusat pada Koyomi Takasaki, seorang anak laki-laki yang tinggal bersama ibunya setelah orang tuanya bercerai.Koyomi mencoba untuk berbaur dengan lingkungan barunya.Namun kondisi sekitar nampaknya tidak mendukung niatnya.Suatu hari,Kazune Takigawa menghampirinya.Tanpa pikir panjang gadis itu megatakan jika ia dan koyomi adalah sepasang kekasing.Hal tersebut memang benar adanya.Tapi hal itu terjadi dunia Kazune,garis dunia ke-85.

Sinopsis Kimi o Aishita Hitori no Boku e 
Kimi o Aishita Hitori no Boku e 
Judul Alternative: To the Only Me Who Loved You (君を愛したひとりの僕へ)
Genre: Romance, Sci-Fi

berpusat pada Koyomi Hidaka, seorang anak laki-laki yang tinggal bersama ayahnya setelah orang tuanya bercerai. Dia bertemu dengan seorang gadis bernama Shiori Satou di laboratorium penelitian ayahnya.Perlahan hubungan yang mereka berkembang menjadi cinta. Tapi semuanya berubah ketika orang tua mereka memutuskan untuk menikah satu sama lain.Karena itu keduanya memutuskan untuk pergi ke dunia paralel.Mencari sebuah tempat dimana mereka bisa mengabaikan status segala hal,terutama status mereka sebagai "saudara tiri".

Related Posts

Post a Comment