Rekomendasi Anime Summer 2022 Terbaik
Wah udah dipertengahan taun aja nih kita.Ada yang sepakat ga sih kalau waktu makin gak berasa cepetnya lewat?Gak ada hubungannya ya sama pembahasan kita kali ini.Oke deh kita mulai aja ke pembahasannya.
Kali ini refisiku merangkum beberapa anime summer 2022.Pembahasan kali ini gak bakal nampilin semua anime yang rilis dimusim panas 2022.Cuma sebagian aja.Pembahasan dibawah ini mencakup lanjutan dari anime yang pernah tayang dan juga mau tayang,yang sekiranya menarik antusias saya untuk menonton.Yu ah langsung aja kita mulai,ini dia:
1.Hataraku Maou-sama!! 2nd Season
Judul Alternative:The Devil is a Part-Timer! Season 2
Rilis:14 Juli 2022
Studio:Studio 3Hz
Genre:Comedy,Fantasy,Romance,Supernatural
Raja iblis sadao punya seorang anak?Sejak kapan dan dari siapa?Juga kenapa ia membantahnya,padahal sudah jelas nona kecil itu menyebutnya papa.Entah apapun kebenaranya.Nampaknya untuk beberapa waktu kedepan huniannya akan jadi semakin sempit.Tapi kalau dipikir lagi,siapa ibunya?
2.Kanojo, Okarishimasu 2nd Season
Judul Alternative:Rent-a-Girlfriend 2nd Season / Kanokari 2nd Season
Rilis:2 Juli 2022
Studio:MS Entertainment
Genre:Comedy,Romance
Buka aplikasi,bayar,lalu bersenang-senang.Pacar rental siap bekerja.Setelah pengenalan dari para karakter di musim sebelumnya.Saatnya menuju pada drama yang lebih serius dan rumit lagi.Kazuya Kinoshita serta "pacarnya" Chizuru Ichinose,akhir macam apa yang akan mereka dapatkan.
3.Youkoso Jitsuryoku Shijou Shugi no Kyoushitsu e (TV) 2nd Season
Judul Alternative:Youzitsu / Classroom of the Elite 2nd Season
Rilis:4 Juli 2022
Studio: Lerche
Genre:Drama,Psychological, School
Sequel dari Youkoso Jitsuryoku Shijou Shugi no Kyoushitsu e.
Pertaruhan masih belum berakhir.Awal yang mengenaskan bukan menjadi alasan untuk berhenti melangkah.Kelas 1-D kembali merangkak ke permukaan.Kiyotaka ayanokouji,kunci dari kebangkitan mereka.Akankah ia kembali bergerak lagi? Atau mungkin ini saatnya untuk diam dan memperhatikan?
4.Mamahaha no Tsurego ga Motokano datta
Judul Alternative: Tsurekano / My Stepsister is My Ex-Girlfriend
Rilis:6 Juli 2022
Studio:Project No.9
Genre:Comedy, Romance
Apa jadinya jika dua orang yang memutuskan untuk berpisah,tinggal serumah? Irido Yume dan Irido Mizuto berada dalam situasi itu.Beberapa waktu lalu hubungan mereka hanya sebatas Mantan Pacar.Tapi sekarang mereka adalah sepasang Saudara tiri.Masing-masing membuat sebuah batasan."Kalau kau tergoda,kau kalah".Fakta keduanya pernah berpacaran memang benar adanya.Mungkin saja perasaan itu bisa muncul kembali.
5.Soredemo Ayumu wa Yosetekuru
Judul Alternative:When Will Ayumu Make His Move?
Rilis:8 Juli 2022
Studio:SILVER LINK.
Genre:Comedy,Romance,School,Slice of Life
Dalam keheningan permainan,Ayumu Tanaka mengatakan jika Urushi Yaotome-seniornya yang juga ketua klub shogi-sangat manis.Terdengar seperti sebuah pengakuan cinta,tapi spontan ia menolak mentah-mentah hal itu.Kenapa demikian?Alasanya karena itu bukan waktunya.Selama ia masih kalah dalam permainan,ia akan terus membantah semua itu.
6.Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka IV: Shin Shou - Meikyuu-hen
Judul Alternative:It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon? IV
Rilis:23 September 2022Is
Studio: Studio Colorido
Genre:Action, Adventure, Comedy, Fantasy, Romance
Musim keempat Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka.
Petualang pemberani Bell Cranel mulai melangkah lagi.Perintah dari Guild membawa Bell ke tahap baru.Sebuah serikat faksi dibentuk untuk menaklukkan labirin.Bell telah "memenuhi syarat" dalam hal itu.Bersama dengan teman-teman,dia menantang lantai baru, monster baru, dan hal baru yang-"tidak dikenal"- mungkin masih terkubur disana.
7.Made in Abyss: Retsujitsu no Ougonkyou
Judul Alternative:Made in Abyss: The Golden City of the Scorching Sun
Rilis:6 Juli 2022
Studio:-
Genre:Adventure,Drama,Fantasy,Mystery,Sci-Fi
Cerita anime ini akan mengambil waktu setelah peristiwa pada film layar lebarnya Made in Abyss Movie 3: Dawn of the Deep Soul,yang dimana menceritakan tentang Reg, Riko, dan Nanachi yang berada di Lapisan Keenam.
Judul Alternative:The Yakuza's Guide to Babysitting
Rilis:7 Juli 2022
Studio:A-1 Pictures
Genre:Comedy,Slice of Life,Action
Tooru Kirishima,tangan kanan dari kelompok yakuza Sakuragi.Dunia gelap adalah tempat yang cocok untuknya.Reputasinya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.Ia mungkin bisa melalukan apapun sesukanya.Tapi tidak semuanya.Saat pimpinan memberikan tugas,maka tidak ada alasan untuk menolak.Bahkan untuk menjadi seorang pengasuh sekalipun.
9.Lycoris Recoil
Judul Alternative:-
Rilis:2 Juli 2022
Studio:A-1 Pictures
Genre:Comedy,Slice of Life,Action
Selamat datang di cafe Riko-riko,tempat yang menyajikan kopi yang enak,camilan super manis,dan hal yang lainya.Apapun pesananya "semua" tersedia.Entah itu jasa pengiriman barang,mengawal seseorang.Membasmi zombie atau bahkan monser raksasa.Mereka dapat memberikan solusinya.
10.Yofukashi no Uta
Judul Alternative:Call of the Night
Rilis:8 Juli 2022
Studio: LIDENFILMS
Genre:Shounen, Romance, Supernatural,Vampire
Yamori Kou-14 tahun-mencoba pengalaman pertamanya keluar di malam hari.Tidak ada yang terbangun,tidak ada yang memergokinya.Semua berjalan lancar.Lalu apa yang dia temukan?Tidak ada,kecuali keheningan malam,fakta akan kesendirianya dan juga seorang gadis yang menghisap darahnya.
11.Isekai Ojisan
Judul Alternative: Isekai Uncle / Ojisan in Another World / Uncle from Another World
Rilis:6 Juli 2022
Studio:AtelierPontdarc
Genre:Isekai,Comedy, Fantasy
Takafumi menyadari ada yang aneh dengan pamanya.Semenjak bangun dari komanya,ia terus meracau tentang bagaimana kisahnya berpetualang didunia lain.Meski didengar berapa kali pun semua yang dikatakanya sangat tidak masuk akal.Kesimpulannya hanya satu, pamanya menjadi tidak waras.Semua itu mungkin saja hanya mimpi.Sebuah mimpi panjang dari seseorang yang tidak sadarkan diri selama 17 tahun.Atau mungkin juga memang itulah kebenarannya.
12.Fuuto Tantei
Judul Alternative:Fuuto PI
Rilis:1 Agustus 2022
Studio:Studio Kai
Genre:Action, Drama, Mystery, Supernatural,Detective
Adaptasi Anime untuk seri tokusatsu kamen rider W "Double".Menceritakan Shoutarou Hidari-seorang detektif- dan rekannya philip dalam menjaga kedamaian kota Fuuto.
13.Yurei Deco
Yurei Deco
Judul Alternative:You0 DECO
Rilis:3 Juli 2022
Studio: Science SARU
Genre:-
Sesuatu yang dapat dijadikan pegangan.Sesuatu yang memiliki arti jika dirimu dicinta, dianggap serta diinginkan.Love adalah segalanya.Semakin banyak love yang dimiliki,semakin besar pula rasa bangga seseorang.Mereka yang masuk kedalam dunia itu.Mereka yang menggunakannya.Semuanya.Memegang erat peraturan-yang entah dari mana asal dan siapa yang memulainya-itu.Lalu bagaimana nasib mereka yang memiliki nilai rendah?
14.Saikin Yatotta Maid ga Ayashii
Judul Alternative:The Maid I Hired Recently Is Mysterious / My Recently Hired Maid is Suspicious
Rilis:Juli 2022
Studio:SILVER LINK., Blade
Genre:Comedy,Shounen
Setelah kedua orang tuanya meninggal.Kini mansion yang luas itu hanya dihuni oleh dirinya seorang.Kosong,tidak ada seorangpun yang menemaninya,sampai akhirnya-
Suatu hari mansion kedatangan penguhi baru.Seorang maid yang sangat mencurigakan,namun terasa cukup familiar baginya.
15.Warau Arsnotoria Sun!
Judul Alternative:Smile of the Arsnotoria
Rilis:6 Juli 2022
Studio: LIDENFILMS
Genre:Magic
Sekolah sihir kota Ashram.Di tempat ini,Gadis-gadis bertujuan untuk menjadi “wanita sejati”.Belajar.Terlibat dalam kelompok.Mengadakan pesta teh sepulang sekolah.
Semua disajikan dengan santai dan menyenangkan.
MOVIE
16.One Piece Film: Red
Judul Alternative:One Piece Movie 15
Rilis: 6 Agustus 2022
Studio:Toei Animation
Genre:Shounen,Action, Adventure, Comedy, Drama, Fantasy
Sebuah fakta menggemparkan baru saja terungkap,Yonkou "Akagami" Shanks ternyata punya seorang anak perempuan.Luffy Si topi jerapi bahkan bersahabat dengannya. Uta,Orang-orang mengenalnya sebagai diva top dunia.Kelak suara indahnya akan menggemparkan seluruh Dunia.
17.Natsu e no Tunnel, Sayonara no Deguchi
Judul Alternative:The Tunnel to Summer, the Exit of Goodbye
Rilis:9 September 2022
Studio:CLAP
Genre:Drama, Mystery, Sci-Fi
"Hukum ruang dan waktu tidak berarti apa-apa bagi Terowongan Urashima. Jika kau menemukannya, berjalanlah dan kamu akan menemukan keinginan terdalammu.Jika seseorang melewatinya,itu artinya ia siap untuk kehilangan sebagian waktu hidupnya"
Kaoru Tono tengah berdiri dirinya berdiri di depan terowongan sekilas mirip dengan yang dirumorkan.Kalau hal itu memang benar adanya maka keinginanya cuma satu.Mencari keberadaan dari saudara perempuan yang hilang dalam kecelakaan lima tahun lalu.
18.Ame wo Tsugeru Hyouryuu Danchi
Judul Alternative:Drifting Home
Rilis:16 September 2022
Studio: Studio Colorido
Genre:Fantasy
Suatu hari dimusim panas,Kousuke dan Natsume tengah bermain ditempat favorit mereka.Tidak lama lagi tempat yang menyiman banyak kenangan itu akan dihancurkan.Ini adalah kali terakhir mereka disana.
Semua tampak normal pada awalnya.Beberapa waktu berselang,tanah yang mereka pijaki hilang seketika.Sejauh mata memandang yang terlihat hanya ada lautan.Apa yang sebenarnya terjadi?Akankah kedua teman masa kecil ini kembali kedunia asal mereka?
19.Yuru Camp△ Movie
Judul Alternative:Eiga Yuru Camp
Rilis:1 Juli 2022
Studio:C-Station
Genre:Slice of Life
Film layar lebar dari serial Yuru Camp△
Berkemah,tidak sedikit yang menjadikannya sebagai hobi.Salah satu dari orang itu adalah Shima rin.Bepergian dengan Skuternya.Seorang diri-terkadang bersama dengan yang lain,bersatai,menikmati indahnya alam dari bebagai tempat dan berbagai musim.
Ya itu aja sih dari saya.Mungkin ada yang gak setuju kenapa ini dimasukin kenapa ini enggak.Yah selebihnya itu kembali lagi ke kamunya.Sampai sini aja pembahasan kita kali ini.Terimakasih sudah berkunjung.Nantikan Ulasan dari refisiku selanjutnya
Post a Comment